Jakarta Selatan.Wolindonesia.id – 25 September 2024 Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Grogol Utara mengadakan kegiatan Ngopi Kamtibmas di Jl. Kebon Nanas II Rt 005/Rw 010, Kelurahan Grogol Utara, Kecamatan Kebayoran Lama. Kegiatan ini bertujuan untuk mendiskusikan berbagai isu keamanan, terutama terkait maraknya gangguan kamtibmas, seperti pencurian kendaraan bermotor.
Dalam dialog tersebut, Bhabinkamtibmas mengingatkan warga untuk lebih waspada dan aktif dalam mengantisipasi gangguan dengan menghidupkan kembali sistem keamanan lingkungan (Siskamling). Ia juga menyampaikan himbauan dari Kapolsek agar orang tua senantiasa mengawasi anak-anak mereka, mencegah mereka terlibat dalam tindakan yang merugikan, seperti tawuran dan balap liar.
Selain itu, Bhabinkamtibmas menghimbau masyarakat untuk menjauhi judi online dan menjaga kerukunan antarwarga. “Mari kita ciptakan lingkungan yang aman dan damai, terutama menjelang Pilkada. Hindari menyebarkan berita hoaks yang tidak jelas kebenarannya,” tutupnya.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga, yang menyadari pentingnya kerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.
Penulis : Abubakar