Kapuas Hulu.Wolindonesia.id – Satuan Tugas Pengamanan perbatasan (Satgas Pamtas) Yonzipur 5/ABW bersama Pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) Badau melakukan program Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) untuk masyarakat lanjut usia (Lansia) di kantor Lurah Badau, Kecamatan Badau perbatasan Indonesia-Malaysia wilayah Kapuas Hulu Kalimantan Barat.
“Kami membantu tenaga kesehatan Puskesmas dalam program Posbindu melakukan pemeriksaan rutin dan deteksi dini penyakit pada Lansia,” Ungkap Komandan Satgas Pamtas RI-Malaysia Letnan Kolonel Czi Shobirin Setio Utomo, S.H.
Program ini dilaksanakan setiap satu bulan sekali di kantor Lurah Badau, kecamatan Badau, kabupaten Kapuas hulu.
Disampaikan oleh Bapak kepala desa Badau, dalam melakukan deteksi dini penyakit tidak menular yang dilaksanakan setiap bulan, petugas kesehatan bersama prajurit Satgas Pamtas khusus bidang kesehatan juga melakukan edukasi dan sosialisasi terkait pola hidup sehat bagi masyarakat di perbatasan.
Menurutnya, kegiatan Posbindu tersebut meliputi, pengobatan gratis, tensi, penimbangan berat badan pada lansia kemudian melaksanakan pemeriksaan gula darah, diabetes dan kolesterol.
Anggota kesehatan Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW pos Mentari Sertu Frank juga mengatakan melalui program Posbindu tersebut sangat bermanfaat sekali bagi masyarakat terutama warga yang sudah lanjut usia.
“Kami sebagai prajurit TNI terus berupaya untuk membantu setiap kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya.
Selain itu, melalui kegiatan pelayanan kesehatan itu juga dapat mewujudkan sinergisitas antara personel Satgas Pamtas dengan dinas kesehatan di wilayah perbatasan dalam membantu menjalankan program pemerintah untuk mewujudkan masyarakat yang sehat dengan cara mendeteksi dini resiko penyakit kepada masyarakat secara berkala.
Sementara itu, Bidan Puskesmas Kecamatan Badau, mengatakan kehadiran Anggota Satgas Pamtas sangat membantu meringankan tugas tenaga kesehatan di perbatasan.
Dan untuk menumbuhkan kesadaran dan meningkatkan pengetahuan terkait kesehatan di tengah masyarakat perlu dukungan semua pihak, sehingga dengan adanya sinergisitas mempermudah pelayanan kesehatan kepada masyarakat terutama bagi masyarakat lanjut usia.
“Kami berterima kasih atas bantuan personil Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW Pos Mentari, sehingga program Posbindu bisa dilaksanakan dengan lancar dan tepat sasaran”. tutupnya.
(Pen Satgas Yonzipur 5/ABW)
Penulis : Abubakar